What's New

Early Year 1 Milan – Bahasa Indonesia : Truk Angkut

Early Year 1 Milan – Bahasa Indonesia : Truk Angkut

12 October 2022,
Anak-anak EY1 belajar tentang fungsi truk untuk mengangkut atau memindahkan barang-barang dari satu tempat ke tempat lain. Mereka juga belajar bahwa kecepatan truk dipengaruhi oleh kondisi jalan dan berat beban yang dibawa. Selain itu, anak-anak juga melakukan percobaan memindahkan beberapa benda menggunakan truk mainan. Mereka sekaligus belajar mengenal suku kata. Melalui aktivitas ini, anak-anak mendapatkan pengalaman langsung tentang fungsi truk sekaligus belajar mengenal suku kata dengan cara yang menyenangkan. ***